9 Okt 2019

Penyimpanan yang bisa dilepas dan penyimpanan awan - removable storage dan cloud storage



 
Tulisan ini merupakan kelanjutan dari tulisan sebelumnya.  (ini tautannya) Sebagai sebuah ringkasan, tulisan sebelumnya membahas tentang penyimpanan pada smartphone, laptop atau komputer pc yang sudah ada sejak kali pertama kita membeli gadget tersebut. Dan tulisan kali ini akan membahas tentang penyimpanan tambahan yang nantinya semakin mempermudah aktifitas sehari-hari menggunakan gadget kita.

Penyimpanan yang bisa dilepas
Istilah bahasa inggrisnya adalah ‘removable storage’.  Penyimpanan yang paling populer dari jenis ini adalah usb flashdisk. Jenis populer yang lain adalah kartu memori. Selain itu ada yang berupa cd atau dvd. Jika kembali ke masa lalu kita akan menjumpai benda yang disebut floppy disk. 


 
Penyimpanan awan
Seiring dengan kemajuan pesat koneksi internet yang semakin luas dan cepat, di era milenium ini kita mengenal istilah ‘cloud storage’ alias penyimpanan awan. Tentu saja maksudnya bukan disimpan di awan, namun disimpan di penyimpanan internet.  Jika usb flashdisk alat penyimpanannya dapat kita bawa kemana-mana, kalau penyimpanan awan alat penyimpanannya terletak pada sebuah server dengan kapasitas penyimpanan super duper besar .
Jika ingin melihat isi usb flashdisk kita menggunakan colokan di laptop, kalau penyimpanan awan kita melihat isinya dengan menggunakan koneksi internet. Beberapa contoh penyimpanan awan antara lain, google dribe, box, dropbox, onedrive, dll.

Beberapa hal yang patut diperhatikan
Penyimpanan usb flashdisk memang praktis, mudah diakses dan nggak butuh koneksi internet. Namun kelemahannya karenabendanya kecil, rentan hilang. Selain itu, Alat ini sering dicolokkan di berbagai laptop, karena itu kadang bisa kemasukan virus. Selain kemasukan birus, resiko yang lain adalah kerusakan pada komponnen flashdisk yang membuat data tiba-tiba nggak terbaca.
Mengatasi masalah di atas ada baiknya kita rutin mem-back up isi flashdisk di laptop. Jadi, ketika kita kehilangan flashdisk, misal, kita masih ada file di laptop.

Kelebihan penyimpanan awan yang paling utama adalah kemudahan berbagi, bisa diakses di mana saja dengan perangkat apa saja selama ada koneksi internet. Sebagai contoh mari kita bahas tentang google drive. Hmmm.... Mengapa google drive, Karena pengguna hp android sangat banyak. Dan hampir pada semua hp android sudah terdapat aplikasi google drive.
Kemudahan berbagi. Nisalkan sebuah tim dokumentasi pada sebuah acara. Aplikasi Drive memungkinkan sebuah folder bisa diakses semua anggota tim. Foto-foto yang diambil oleh para anggota tim bisa dikumpulkan dalam satu folder melalui hp masing-masing anggota tim.
Aplikasi Drive juga bisa di instal di laptop. Jadi, kumpulan foto hasil kerja keras tim dokumentasi di atas yang sudah masuk di folder dalam drive bisa langsung dilihat di laptop. Untuk selanjutnya kumpulan foto itu siap diedit.
Contoh di atas menunjukkan bahwa Penyimpanan awan sangat memudahkan kerja sebuah tim. Walaupun para anggota di lokasi yang berjauhan data dapat langsung terkumpul dalam satu tempat pada saat itu juga.

Itulah gambaran sekilas tentang penyimpanan removable dan penyimpanan awan. Semoga tulisan ini bermanfaat dan menambah wawasan kita. Silahkan membagikan jika dirasa ini bermanfaat. (A.F.M)








Tidak ada komentar:

Posting Komentar